Kapolres Pringsewu: Kunjungan Wapres Aman dan Lancar
PRINGSEWU – Kapolres AKBP Hamid Andri Soemantri menyatakan, rangkaian kunjungan Wakil Presiden (Wapres) RI KH Ma'ruf Amin di bendungan Way Sekampung, Pekon (Desa) Bumiratu, Kecamatan Pagelaran, Pringsewu, Lampung, dinyatakan berjalan aman dan lancar.
“Wapres beserta rombongan tiba di kompleks menara pandang bendungan Way Sekampung sekira pukul 10.00 wib,” kata Hamid, Senin (22/03).
Ia mengungkapkan agenda kunjungan kerja Wapres adalah meninjau perkembangan pembangunan bendungan Way Sekampung.
"Setelah kurang lebih 45 menit melakukan kunjungan di bendungan, kegiatan dinyatakan selesai dan rombongan wakil presiden kembali bertolak menuju Bandarlampung," ucap Kapolres.
Hamid menuturkan suksesnya giat pengamanan kunjungan kerja wakil presiden ini tidak terlepas dari peran satuan petugas pengamanan gabungan dari Polri-TNI yang bertugas mengamankan kunjungan tersebut.
"Sebanyak kurang lebih 500 personel gabungan TNI-Polri dan intansi terkait diturunkan dalam kunjungan Presiden hari ini dan Alhamdulillah semua rangkain berjalan aman dan lancar," ungkapnya.
Master Admin








