Balongub Independen Lampung Usul ke Presiden Terbitkan HPP Baru Gabah dan Beras

Balongub Independen Lampung Usul ke Presiden Terbitkan HPP Baru Gabah dan Beras
Foto: Istimewa

BANDARLAMPUNG-Bakal Calon Gubernur (Balongub) Indepen Lampung Ahmad Muslimin  mengusulkan kepada Presiden Joko Widodo untuk merevisi peraturan Badan Pangan Nasional Republik Indonesia (BAPANAS RI) Nomor 6 tahun 2023 tentang harga pembelian pemerintah (HPP) dan rafaksi harga gabah dan beras.

“Banyak petani padi di Lampung yang mengadu kepada pasangan calon Gubernur Rakyat Lampung jalur independen Ahmad-Ikhsan (GURLA AI), tentang prakiek pembelian gabah kering panen ditingkatan petani yang tak sesuai dengan keputusan Kepala BAPANAS RI tentang fleksibilitas harga pembelian gabah dan beras pemerintah yang berlaku sejak 3 April sampai 30 Juni 2024,” ujar Ahmad, Selasa (23/4/2024).

Untuk itu kata Ahmad, Presiden bersama kabinetnya dan BAPANAS harus merevisi peraturan tersebut.

Ahmad menjelaskan, HPP yang ditetapkan untuk Gabah Kering Panen (GKP) ditingkat petani Rp6.000/kg dan harga Gabah Kering Giling (GKG) di gudang Perum Bulog Rp7.400/kg serta harga beras medium dengan spek; derajad sosoh 95%, Kadar Air 14%, Butiran beras Patah 20% dan Menir 2% dengan HPP Rp11.000/kg.

Dasar usulan tersebut, lanjut Ahmad melalui beberapa pertimbangan. Diantaranya; HPP GKP berdasarkan peraturan BAPANAS di tingkat petani Rp5.000/kg dan di tingkat penggilingan Rp5.100/kg tidak sesuai, karena harga produksi GKP saat ini kurang lebih Rp5.500/kg.

“HPP GKG berdasarkan peraturan BAPANAS Rp6.200/kg dan di PERUM BULOG Rp6.300/kg tidak sesuai dengan biaya produksi GKG saat ini kurang lebih Rp6.000/kg,” kata Ahmad.

HPP Beras medium berdasarkan peraturan BAPANAS Rp9.950/kg juga tidak sesuai dengan biaya produksi beras medium saat kurang lebih Rp10.500/kg.

“Sedangkan harga beras di pasararan saat ini seperti tak terkendali,” ujarnya.

Ahmad melanjutkan, GURLA mengusulkan agar HPP baru GKP di tingkatkan petani Rp6.100/kg dan di tingkatkan penggilingan Rp6.500/kg.

“HPP Baru GKG di tingkatkan petani Rp 7.000/kg, di tingkatkan penggilingan Rp7.200/kg dan di tingkatkan PERUM BULOG Rp7.500/kg dab HPP baru beras kualitas medium Rp11.500/kg dan Beras kualitas Premium Rp12.500,” kata dia.

Ahmad berharap usulan ini bisa di segera diwujudkan Presiden Jokowi.