Bupati dan Wakil Bupati Waykanan Terpilih Ikuti Gladi Kotor Pelantikan Serentak Kepala Daerah

Sebelum dilantik, seluruh kepala daerah terpilih mengikuti gladi kotor di kawasan monas, Jakarta. Bupati dan Wakil Bupati Waykanan terpilih, Ali Rahman dan Ayu Asalasiyah, turut mengikuti kegiatan tersebut.

Bupati dan Wakil Bupati Waykanan Terpilih Ikuti Gladi Kotor Pelantikan Serentak Kepala Daerah
Bupati Waykanan terpilih, Ali Rahman, mengikuti gladi kotor pelantikan serentak kepala daerah terpilih | Foto: Istimewa

WAYKANAN-Bupati dan Wakil Bupati Waykanan terpilih, Ali Rahman dan Ayu Asalasiyah, mengikuti gladi kotor pelantikan kepala daerah serentak di Kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta. Kegiatan ini berlangsung pada 18 hingga 19 Februari 2025.

Sebelumnya, pada 16 hingga 17 Februari 2025, keduanya melaksanakan pemeriksaan kesehatan sebagai bagian dari tahapan persiapan pelantikan dan retret.

Sementara, pelantikan serentak kepala daerah terpilih hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 akan diselenggarakan di Istana Kepresidenan Jakarta pada Kamis, 20 Februari 2025. Prosesi pelantikan ini akan dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.

Dalam agenda gladi, seluruh kepala daerah terpilih diberikan pengarahan teknis terkait dengan tata cara pelantikan di Istana Kepresidenan. Pengarahan ini mencakup detail teknis terkait proses seremoni pergeseran menuju Istana hingga prosesi pelantikan di dalam Istana Kepresidenan.

Pelantikan kepala daerah terpilih ini dilaksanakan berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 13 Tahun 2025 tentang Tata Cara Pelantikan Kepala dan Wakil Kepala Daerah. Sesuai ketentuan tersebut, Presiden RI akan melantik sebanyak 481 Kepala Daerah dari total 505 Kepala Daerah terpilih. Adapun 22 dari 24 Kepala Daerah dari wilayah Aceh yang telah ditetapkan, tidak mengikuti pelantikan serentak dan akan dilantik dalam agenda terpisah.