Pemkab Tulangbawang Barat Gelar Sekolah Lapang Pembibitan Ternak Ruminansia

TULANGBAWANG BARAT–Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat, Lampung, melalui Dinas Peternakan Dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan), menggelar kegiatan Sekolah Lapang Pembibitan ternak ruminansia.
Acara yang berlangsung di Tiyuh (Desa) Totokaton, Kecamatan Batuputih, Senin (20/2/2024) dibuka Asisten II Bupati Tulangbawang Barat, Nakhoda.
Kepala Bidang Perbibitan dan Produksi Ternak Disnakeswan Tulangbawang Barat Devita mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata dari komitmen pemerintah untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada peternak dalam meningkatkan produksi dan produktivitas ternak.
Hewan ruminansia, dengan proses pencernaan yang kompleks, menjadi fokus utama dalam kegiatan ini.
Berbeda dengan hewan non-ruminansia (unggas) yang hanya memiliki pencernaan monogastrik, pembibitan ternak ruminansia memerlukan pemahaman dan keterampilan khusus.
Narasumber Gilang Setia Aji Wulandaru dari SMKN 1 Tulangbawang Tengah dan Heri Yusmargana dari SMKN 1 Pekalongan, Lampung Timur memberikan materi tentang pakan ternak ruminansia, pembuatan complete feed, serta budidaya ternak ruminansia, termasuk pemilihan bibit dan manajemen kandang.
Peserta kegiatan yang terdiri dari berbagai pihak, termasuk Kelompok Tani Bina Tani, Karang Taruna Dwi Karya, Inseminator Tulangbawang Barat, serta perwakilan dari Disnakeswan Tulangbawang Barat, menunjukkan antusiasme yang tinggi. Total peserta yang hadir mencapai 50 orang.
Diharapkan, melalui kegiatan ini, peternak dapat meningkatkan kualitas pembibitan ternak serta mengoptimalkan produksi dan produktivitas ternak di Kabupaten Tulangbawang Barat, mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan peternak lokal.
“Kegiatan ini menjadi langkah positif dalam memajukan sektor peternakan di wilayah tersebut, menciptakan dampak yang berkelanjutan bagi masyarakat peternak dan kesejahteraan bersama,”imbuhnya.