Pimpin Upacara Hari Bela Negara, Ini Pesan Camat Babelan
BEKASI – Kecamatan
Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menggelar upacara peringatan Hari Bela
Negara ke-74, Senin (19/12/2022).
Upacara dipimpin langsung Camat Babelan Khoirudin.
Sementara, peserta upacara terdiri dari Koramil, Polsek, ASN Kecamatan, dan
unsur masyarakat.
Dalam amanatnya Khoirudin menegaskan, memperingati Hari Bela
Negara bukan berarti kita berperang mengangkat senjata tetapi kita harus
mempunyai daya tangkal dan ketangguhan dalam menghadapi situasi yang berkembang
pesat dan kompleks dari segala bidang.
“Oleh karenanya dalam memperingati hari bela negara mari
kita menjalankan tugas dan pokok di berbagai bidangnya masing-masing,†tutupnya.