Cegah Praktik Prostitusi Online, Pemkot Bandarlampung Razia Kos-kosan

BANDARLAMPUNG –
Pemerintah Kota Bandarlampung menggencarkan razia kos-kosan guna mencegah
adanya praktik prostitusi online.
Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana mengklaim, pengawasan kos-kosan telah
dilakukan melalui kelurahan dan kecamatan. Namun, petugas tidak menemukan
kegiatan prostitusi saat melakukan pemeriksaan.
“Kalau datang tidak ada apa-apa,†kata Eva, Selasa (22/11/2022).
Eva juga memerintahkan untuk menggencarkan ronda malam
melibatkan RT, pamong, Satpol PP, di wilayah yang memiliki banyak kamar
indekos.
“Pol-PP saya minta terlibat, khususnya di wilayah yang
banyak kosan,†pungkasnya.