Bhayangkara FC Jamu Bali United Sore Ini, The Guardians of Saburai Bidik Tiga Poin

Bhayangkara FC Jamu Bali United Sore Ini, The Guardians of Saburai Bidik Tiga Poin
Foto: Istimewa/dok.bhayangkara fc

BANDARLAMPUNG-Bhayangkara Lampung Presisi FC fokus mengamankan tiga angka saat menjamu Bali United pada lanjutan BRI Super League 2025/26 di Stadion Sumpah Pemuda, Bandarlampung, Jumat (7-11-2025) sore nanti.

Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster menyebut laga nanti merupakan sebuah tantangan yang harus dilewati.

“Pertandingan yang penting buat kami. Kami tahu Bali United adalah tim yang bagus dan punya pemain yang bagus. Ini menjadi tantangan buat kami,” kata Paul Munster.

Dia sudah menyiapkan skuadnya untuk pertandingan nanti.

Pemain Bhayangkara FC Wahyu Subo Seto mengatakan, jika timnya ingin meraih kemenangan maka harus menjalankan instruksi dari pelatih.

“Jika ingin dapat hasil yang baik ikuti instruksi pelatih. Dan fokus untuk laga besok,” kata Wahyu Subo Seto.

Sementara itu, di laga sebelumnya Bhayangkara FC ditahan imbang 1-1 oleh Persita Tangerang.

Sedangkan Bali United dikalahkan Persib Bandung sengan dengan skor tipis 0-1.

Bhayangkara FC untuk saat ini berada di peringkat ke-8 klasemen BRI Super League 2025/26 dengan 15 poin.  Sedangkan Bali United di urutan ke-10 dengan koleksi 13 poin.