Jembatan Punti Payong Kembali Makan Korban
ACEH TIMUR – Satu unit kendaraan jenis pick up terperosok ke sungai di Gampong (Desa) Puntipayong, Rantopanjang Perlak, Aceh Timur, Aceh, Jumat (25/09).
Pengemudi pick up, Usman (30) mengatakan, saat melewati jembatan Puntipayong kondisi hujan deras, ban mobil terperosok ke talud pinggiran sungai. “Karena licin mobil terguling dan terjun ke sungai,” ungkapnya.
Akibat kejadian Usman mengalami patah tulang kaki.
Kades Puntipayong Iskandar meminta kepada pemeritah Aceh Timur supaya talud pinggiran jembatan tersebut secepatnya diperbaiki karena sudah banyak memakan korban.
“Bahkan hampir setiap bulan terjadi korban jiwa,” ujarnya.