Eva Gelontorkan Bantuan Rumah Ibadah Rp1,2 M
BANDARLAMPUNG-Jelang Pilkada November 2024, Walikota Bandarlampung Eva Dwiana makin gencar memberikan bantuan.
Sebanyak Rp 1,2 miliar dianggarkan untuk 22 rumah ibadah: masjid, vihara dan gereja.
“Alhamdulillah hari ini kami memberikan bantuan kepada 22 rumah ibadah. Bantuan menjadi bukti kerukunan umat beragama yang ada di Bandarlampung,” ujar Eva di ruang rapat Walikota Bandarlampung, Kamis (5-9-2024).
Bantuan juga diberikan kepada TPA, Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA).
Rumah ibadah yang mendapat bantuan merupakan tempat yang biasa dikunjungi saat kegiatan wisata rohani.
“Ini hasil waktu saat kegiatan keliling pas bulan puasa. Saya biasa wisata rohani dan sekarang kami berikan bantuan,” sebutnya.
Eva mengatakan, bantuan sudah bisa disalurkan, namun masih ada beberapa yang masih diproses.
“Alhamdulillah bantuan sudah kita selesaikan, untuk sisanya minggu depan. Sekarang lagi kami uber karena peraturan beda,” ujarnya.
“Jadi harus bunda selesaikan tugas yang kemarin Bunda janjikan. Apalagi sekarang ini perubahan hanya sebentar 3 bulan,” tambahnya.