Sambut HUT ke-26 Tulangbawang, Puskesmas Sungainibung Adakan Baksos Hingga Pelayanan Kesehatan Gratis

Sambut HUT ke-26 Tulangbawang, Puskesmas Sungainibung Adakan Baksos Hingga Pelayanan Kesehatan Gratis
Foto: Yanto Susilo Anwar/monologis.id

TULANGBAWANG – Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Sungainibung, Kecamatan Denteteladas, Kabupaten Tulangbawang, Lampung, mengadakan berbagai kegiatan dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-26 Kabupaten Tulangbawang.

Kepala Puskesmas Sungainibung Eradian Ambarwulan menjelaskan, kegiatan diawali pada 21 Februari 2023 lalu dengan mengadakan bakti sosial berupa pengobatan gratis ke masing-masing dusun

“Kemarin ada sunatan massal yang diikuti 9 anak dan hari ini kegiatan donor darah di UPTD Puskesmas Sungainibung,” ungkap Eradian, Selasa (28/2/2023).

Untuk donor darah lanjut Eradian, pihaknya dibantu petugas Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tulangbawang dan diikuti 60 peserta.

“Alhamdulillah semua kegiatan terpantau lancar dan sukses,” kata dia.

Tak berhenti disitu, pada 1 Maret 2023 ada juga kegiatan lomba senam dan dilanjutkan dengan pengobatan serta program Keluarga Berencana (KB) gratis.

"Saya sangat berterimakasih kepada tenaga dan kader kesehatan yang tak kenal lelah membantu kegiatan. Juga kepada masyarakat Kampung Sungainibung sangat antusias," tutur Eradian.